Unila Laksanakan Rakor Penerimaan Mahasiswa Asing

0
161

BandarLampung, WawaiMedia –  Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerja sama dan TIK Unila Prof. Ir. Suharso, Ph.D., memimpin rapat koordinasi penerimaan mahasiswa asing di ruang sidang lantai dua Rektorat Unila pada Jumat (27/1/23).

Rakor dihadiri para wakil dekan bidang akademik dan kerja sama fakultas di lingkungan Unila, kepala UPT Bahasa, perwakilan UPT TIK, dan UPT Perpustakaan, kepala divisi layanan internasional UPT PKLI, serta beberapa ketua jurusan yang memiliki mahasiswa asing.