SAH! Pengurus Baru PUI Lampung Dilantik , DPP PUI Titipkan Semangat Da’wah dan Kolaborasi Untuk Memajukan Lampung

0
189

Bandar Lampung – Persatuan Umat Islam (PUI) Lampung selenggarakan Pembekalan dan Pelantikan Pengurus Periode 2024-2029 pada hari Sabtu, 22 Juni 2024, di Meeting Room Nuwono Tasya Guest Room, Bandar Lampung. Kegiatan ini dihadiri Pengurus DPP PUI antara lain Ketua Umum DPP PUI, KH Nurhasan Zaidi, Wakil Ketua Majelis Syuro K.H. Nazar Haris, M.B.A., Ketua Umum PP Wanita PUI Ibu Dra. Iroh Siti Zahroh, M.Si., dan Sekretaris Umum PP Wanita Ibu Endah Fitriyah, S.P., M.P.,

Kegiatan ini dimulai dengan sambutan dari Ketua Umum PUI Lampung terpilih, Agung Wibawa, M.Si. Dalam sambutannya Agung yang juga dosen UNILA ini menggaris bawahi pentingnya dukungan dan doa dalam menguatkan peran PUI Lampung dalam dakwah di daerah ini khususnya untuk kemajuan Provinsi Lampung.

Baca Juga  Rohis RSUD Abdul Moeloek dan Dewan Dakwah Lampung Kolaborasi Berikat Pelayanan Kesehatan di Desa Candi Mas

Kemudian, Ibu Dra. Iroh Siti Zahroh, M.Si., dalam sambutannya menekankan nilai-nilai inti berkhidmat di PUI, yaitu untuk mencari ridho Allah dan berkolaborasi dengan pihak lain demi kemajuan bersama khususnya kemajuan Provinsi Lampung. Di sisi lain, K.H. Nazar Haris, M.B.A., memberikan gambaran tentang perjalanan PUI yang telah memasuki abad ke-2, dengan keberadaan formalnya selama lebih dari satu abad. Beliau menyoroti upaya pemberdayaan dan revitalisasi yang dilakukan PUI untuk menghadapi masa depan yang dakwah yang lebih baik,