Bandar Lampung – Sekolah Menangah Atas Islam terpadu (SMA IT) Daarul ‘Ilmi Bandar Lampung memiliki program menulis, untuk melatih kepada siswa siswinya agar menciptakan dan mempunyai sebuah karya tulis.
Program tersebut bertujuan agar siswa siswi SMA IT Daarul Ilmi Bandar Lampung memiliki kemampuan untuk membuat karya tulis yang layak terbit. Seperti komik, novel, kumpulan cerpen, puisi, feature, dan karya jurnalistik lainnya.
Kepala SMA IT Daarul Ilmi Bandar Lampung, Arief Ageng Sanjaya, M.Pd. saat dikonfirmasi (4/8/23) mengungkapkan, program ini wajib diikuti oleh seluruh siswa di kelas X dan XI.
“Setiap anak di kelas X dan XI diwajibkan untuk membuat karya tulis dalam sebuah buku sebagai salah satu syarat untuk kenaikan kelas.” kata Arief.