Polisi Tangkap Kombes YBK, Diduga Nyabu Bersama Wanita di Hotel

0
288

Jakarta, -Polda Metro Jaya menangkap Kombes YBK terkait kasus narkoba di sebuah kamar hotel di Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Jumat (6/1). Kombes YBK diamankan bersama satu orang wanita.

Dirnarkoba Polda Metro Jaya Kombes Mukti Juharsa mengatakan penangkapan terhadap keduanya dilakukan pada pukul 15.36 WIB. Ia menjelaskan bahwa seorang wanita berinisial (R) itu merupakan teman Kombes YBK.

“Iya betul diamankan (Kombes YBK). Sama seorang wanita,” kata Dirnarkoba Polda Metro Jaya Kombes Mukti Juharsa kepada wartawan, Sabtu (7/1).

Polisi kemudian membawa Kombes YBK dan R ke Polda Metro Jaya untuk dilakukan pemeriksaan.