Tulang Bawang Barat – SMP Negeri 1 Tulang Bawang Barat menjadi tuan rumah kegiatan sosialisasi program Bimbingan Belajar Tubaba Academy yang berlangsung pada Sabtu pagi pukul 10.00–12.00 WIB (6/10).
Tubaba Academy merupakan lembaga bimbingan belajar resmi yang telah memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB). Lembaga ini berfokus pada peningkatan literasi, numerasi, serta parenting islami, dengan visi “Mendidik dengan cinta, membimbing dengan ilmu.”