Selenggarakan Graduation Class,SMAIT Darul Ilmi Luluskan Siswa Hafidz 30 Juz

0
313

“Ada satu siswa yang sudah menyelesaikan 30 juz, sepuluh orang siswa di atas 4 juz, dan enam siswa dengan hafalan Alquran di atas 5 juz dan tiga orang siswa dengan hafalan Alquran diatas 6 juz. Mari kita doakan semoga ananda semua bisa menjaga dan mengamalkan setiap isi Alquran dalam kehidupan,” katanya.

Di akhir sambutanya, Arief memberikan tiga pesan penting.

Pertama, Tentukan target dan tujuan hidup kalian karena kesuksesan tidak akan datang dengan sendirinya atau hadir begitu saja dalam kehidupan seseorang. Kesuksesan merupakan sebuah proses yang terjadi dari berbagai rangkaian peristiwa.

“Sebagaimana kita tau sebuah ungkapan Man jadda wa jadda, artinya barang siapa yang bersungguh-sungguh, dia pasti berhasil.” ungkapnya

Baca Juga  Universitas Muhammadiyah Kotabumi Lampung Utara Wisuda 331 Mahasiswa

Kedua, Jangan takut bermimpi dan wujudkan mimpi kalian.

“Bermimpilah karena mimpilah yang akan membuat seorang pengecut berani melangkah dan mimpilah yang akan membuat semangat kita terbakar untuk mewujudkan dan menggapai cita-cita kita.” kata dia