Presiden Jokowi Sebut Presiden dan Menteri Boleh Berkampanye

0
149
Presiden Jokowi
Presiden Jokowi didampingi Menhan Prabowo Subianto saat memberikan keterangan pers di Terminal Selatan Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan bahwa seorang presiden memiliki hak untuk berkampanye dan memihak kepada calon tertentu dalam pemilihan umum (pemilu). Pernyataan ini disampaikan Jokowi sebagai respons terhadap pertanyaan terkait aktivitas menteri-menteri dari bidang nonpolitik yang aktif berkampanye pada saat ini. Menurut Jokowi, kegiatan tersebut merupakan hak demokrasi.