Jangan Ikuti Apa yang Tak Kau Ketahui

0
16

Maka berhentilah sejenak sebelum menilai.
Tahanlah lisan sebelum menyebar.
Periksa sumbernya, pahami konteksnya, dan jangan kau biarkan prasangka memimpin langkahmu.

Sebab kelak, di hadapan Allah, bukan hanya perbuatanmu yang diadili—tetapi juga apa yang kau dengar, apa yang kau lihat, dan apa yang kau yakini dalam hati.

Bersihkan hatimu dari prasangka.
Jagalah telingamu dari kabar burung.
Tundukkan matamu dari pandangan yang merusak.
Karena semuanya akan bersaksi…
dan semuanya akan dimintai pertanggungjawaban.

Natar, 26/7/2025

 

Penulis