Berikut ini 5 kebiasaan minum kopi sehari-hari yang bisa membahayakan kesehatan, menurut para ahli:
1. Minum kopi terlalu sore atau malam, yang dapat mengganggu kualitas tidur
Kafein, stimulan utama dalam kopi, dapat bertahan di aliran darah selama beberapa jam, berpotensi mengganggu siklus tidur-bangun alami tubuh.
Studi menunjukkan bahwa mengonsumsi kopi bahkan enam jam sebelum tidur dapat mengurangi durasi dan kualitas tidur secara signifikan. Karena tidur berkualitas sangat penting untuk fungsi kekebalan tubuh, kejernihan mental, dan kesehatan secara keseluruhan, para ahli menyarankan untuk menghindari kafein di sore dan malam hari.
Untuk kualitas tidur yang lebih baik, hentikan konsumsi minuman berkafein setidaknya enam jam sebelum tidur.
2. Kopi tubruk dapat meningkatkan kolesterol LDL
Meskipun French press, kopi Turki, espresso atau kopi tubruk populer karena rasanya yang kuat, metode penyeduhan ini menghasilkan kopi tanpa filter, yang mengandung kadar diterpena yang lebih tinggi khususnya kahweol dan kafestol.
Senyawa-senyawa ini telah terbukti meningkatkan kolesterol LDL (jahat), yang dapat meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular seperti serangan jantung dan stroke.
Pilih metode penyeduhan yang disaring seperti drip atau pour-over untuk meminimalkan asupan senyawa peningkat kolesterol.
3. Kelebihan gula dalam kopi mengurangi manfaat kesehatannya
Menambahkan gula, sirup perasa, atau krimer buatan dalam jumlah besar ke dalam kopi dapat mengubah minuman yang menyehatkan menjadi sumber kalori kosong dan gula tambahan.
Asupan gula yang tinggi dapat dikaitkan dengan obesitas, diabetes tipe 2, hipertensi, dan bahkan masalah kesehatan mental. Hal ini juga mengganggu mikrobioma usus, yang berperan penting dalam fungsi kekebalan tubuh dan pencernaan.
Nikmati kopi hitam atau kopi dengan pemanis ringan dengan alternatif alami untuk mempertahankan manfaatnya tanpa gula berlebih.






















