Wisuda Tahfiz of 30 Juz Haflah Akhirusanah Qur’anic School of Dewan Dakwah Lampung tahun 1445 H

0
91

Bandar Lampung – Pondok Pesantren Tahfizh Quran (PPTQ) Putri Dewan Dakwah Lampung menyelenggarakan acara Wisuda Tahfizh Alquran dan Haflah Akhirussanah Angkatan 3 pada hari Ahad, 23 Juni 2024 atau 16 Dzulhijah 1445H di Hotel Sheraton yang beralamat di Jln. Wolter Monginsidi No. 175, Gulak Galik, Kec. Telung Betung Utara, Bandar Lampung.

Acara ini mengambil tema yaitu Mulia Bersama Alquran. Pada tahun ajaran ini, PPTQ Putri Dewan Dakwah Lampung berhasil meluluskan sebanyak 11 santriwati dan mewisuda tahfiz 11 santriwati. Mudir PPTQ Dewan Dakwah Lampung, Ustadz Aidi Afrian, S.Sos.I dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada para wali santri yang telah mempercayakan ananda untuk dapat menempuh pendidikan di PPTQ Putri Dewan Dakwah Lampung selama 3 tahun ini. “Ananda yang hari ini akan dilepas, kami melepas dengan doa, mudah-mudahan ananda tetap semangat dalam belajar, mendapat ilmu sehingga mendatangkan manfaat bagi orang-orang”, ucap beliau.