Sulawesi Utara – Kepala PVMBG Hendra Gunawan mengatakan alat pemantau aktivitas Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro, Sulawesi Utara, mati. Melihat status Gunung Ruang saat ini berada di Level IV (Awas), pihak PVMBG tidak berani memasang alat itu kembali.