Lampung Tengah – Calon wakil presiden nomor urut 3, Mahfud MD, mengumumkan keputusannya untuk mundur dari jabatan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan. Pengunduran diri ini disampaikan secara resmi oleh Mahfud MD saat berada di Danau Tirta Gangga, Lampung Tengah, Lampung, pada Rabu (31/1/2024).
Dalam pengumumannya, Mahfud MD menyatakan telah membawa surat pengunduran diri yang nantinya akan disampaikan secara langsung kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Mahfud MD berencana untuk bertemu langsung dengan Presiden Jokowi pada Kamis (1/2/2024) guna menyerahkan surat pengunduran dirinya.
“Maka hari ini saya sudah membawa surat untuk disampaikan ke presiden tentang masa depan politik saya yang belakangan menjadi perbincangan publik,” ujar Mahfud MD di Danau Tirta Gangga.
Keputusan ini menjadi sorotan karena berkaitan dengan perannya sebagai calon wakil presiden dalam kontestasi Pilpres 2024. Mahfud MD mengambil langkah ini sebagai bagian dari kesiapan dirinya untuk fokus pada perjalanan politiknya sebagai calon wakil presiden.