Site icon Informasi Berita Rujukan Masyarakat Lampung

Kembali Percayakan LAZDAI, Donatur Wakafkan Mobilnya Selama Bulan Ramadhan

Bandar Lampung – Jadikan bulan ramadhan ini makin berkah dengan melakukan banyak kebaikan. Sedekah tak hanya dengan uang, tetapi juga bisa dengan barang-barang ataupun kendaraan.

Seperti yang dilakukan oleh Bapak Fajar Sidik, SH, M.Medkom. ini, beliau menyerahkan kendaraan nya berupa Mobil kepada LAZDAI untuk dapat digunakan selama bulan Ramadhan.

Tujuan diserahkan kemanfaatan sosial selama bulan suci Ramadhan oleh LAZDAI degan niat wakaf manfaat berjangka. Bukan di tahun ini saja, melainkan ditahun-tahun sebelumnya pun Pak Fajar selalu melakukan kebaikan ini.

Beliau berharap kebaikan yang dilakukannya dapat menjadi berkah bagi keluarga, bahkan bisa menjadi inspirasi bagi lainnya dalam kebaikan. “Alhamdulillah LAZDAI bisa menjalankan amanah dengan baik dan bisa dipercaya. Jadi saya Percayakan lagi kepada LAZDAI untuk pemanfaatan kendaraan.” ujar Fajar.

Peluang mendapatkan pahala yang besar ketika bulan ramadhan mendorong semua orang berlomba-lomba dalam kebaikan. Semoga kesadaran umat muslim akan kebaikan-kebaikan tak hanya dilakukan selama Ramadhan ini saja, namun bisa diterapkan di kehidupan sehari-hari.

Exit mobile version