Site icon Informasi Berita Rujukan Masyarakat Lampung

Dari Cerita Jadi Cinta, LAZDAI Ajak Siswa-Siswi TK Islam Al-Azhar 49 Jadi Pribadi yang Peduli Sesama

Bandar Lampung — Kak Danang, pendongeng nasional bersama LAZDAI lanjutkan Roadshow Literasi Spesial Sosial Kemanusiaan, kali ini LAZDAI berkesempatan kolaborasi dengan sekolah TK Islam Al-Azhar 49 Bandar Lampung, pada Selasa, (7/10).

Kedatangan tim LAZDAI Peduli bersama Kak Danang, disambut hangat oleh Kepala Sekolah dan para guru lainnya. Kegiatan ini merupakan bagian dari gerakan edukasi dan kepedulian sosial LAZDAI Peduli yang bertujuan menanamkan nilai-nilai kebaikan, empati, dan kepedulian terhadap sesama sejak usia dini.

Antusiasme anak-anak TK Islam Al-Azhar 49 terlihat sejak awal kegiatan. Mereka mengikuti kegiatan dengan penuh semangat dan tawa, sambil menyimak pesan moral yang disampaikan Kak Danang.

Cerita yang diangkat juga disesuaikan dengan usia mereka, sehingga mudah dipahami dan memberikan kesan mendalam bagi setiap anak-anak.

Melalui kisah inspiratif, permainan edukatif, dan lantunan sholawat, anak-anak diajak belajar memahami makna berbagi dan menolong dengan cara yang menyenangkan.

Selain memberikan literasi nilai sosial, kegiatan Safari Dongeng juga menjadi momen penggalangan donasi kemanusiaan yang akan disalurkan untuk membantu yang membutuhkan terutama saudara-saudara kita di Palestina.

Diakhir kegiatan, Kepala TK Islam Al-Azhar 49 juga sampaikan rasa terima kasihnya atas kunjungan dan kolaborasi ini. “Kami sangat senang dengan cerita Kak Danang. Semoga apa yang diajarkan ini menjadi kebaikan bagi anak-anak dan terima kasih juga untuk LAZDAI,” tuturnya.

Mari terus dukung kegiatan sosial LAZDAI Peduli dengan berdonasi melalui Rekening BSI 7007048108. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi CS LAZDAI di 0811-7999-300.

Exit mobile version